Honda PCX Club Indonesia yang akan mengadakan syukuran sewindu hari lahirnya komunitas pengguna Honda PCX ini bakalan dilakukan di daerah Bogor minggu ini.
Ratusan member dari berbagai chapter yang berada di daerah sudah mulai melakukan perjalanan sejak kemarin. HPCI Lampung sebagai gerbang di Pulau Sumatera kemarin 26/9/19 menyambut kedatangan dari HPCI Bengkulu.
Sempat beristirahat dan bersilaturahmi antara HPCI Lampung dan HPCI Bengkulu sebelum mereka melanjutkan perjalanan menuju lokasi acara sewindu HPCI.